Bedah Gitar: Headstock

Mulai May 2013, acehmusician.org memulai penulisan artikel berseri yang diberi judul Bedah Gitar. Bagian kedua ini akan membedah bagian headstock sebuah gitar elektrik. Artikel ini ditulis oleh Robby Freakenstein dari ArtRock Guitars.

Headstock Artrock

By: Robby “Glyph” Freakenstein  | ARTROCK Guitars Endorser | Clinician | Guitarist of Glyph|

Pada dasarnya headstock merupakan ciri sebuah merek gitar. Fungsi utamanya adalah sebagai penyangga senar, mulai dari bridge, melewati nut, hingga berakhir di tuning machine.

Terdapat beberapa info tentang gitar pada headstock seperti merek, type, kode, tahun pembuatan, tanda tangan (untuk signature series guitar).

Headstock parts

Dryer/Tuner/Machine head

Berfungsi sebagai tuner untuk masing-masing senar. Susunan machine head bervariasi. 6L (6 tuner di bagian atas), 6R/reverse (6 tuner di bagian bawah), 3L+3R, 4L+2R, dll.

Semakin panjang senar dari nut sampai ke machine head, maka sustain akan ikut bertambah.

Ada juga gitar yang tanpa headstock atau headless yang dipopulerkan oleh Steinberger (semua seri, kecuali S-Series). Untuk tuning dilakukan di tailpiece yang terletak di ujung body.

Tree/String Guide/String Retainer

Part ini berupa besi dengan 2 sekrup tertanam ke dekat bagian pangkal head. String retainer berfungsi sebagai peredam getar senar di bagian head, yang juga berpengaruh pada sustain. Part ini juga berfungsi agar posisi senar di head dalam keadaan sejajar, meminimalisir terjadinya string terlepas dari nut saat gitar dimainkan.

Beberapa model guitar tidak memiliki string retainer, seperti Gibson model Les Paul.

Gitar model Fender Stratocaster dan Fender Telecaster juga memiliki bentuk string retainer yg berbeda.

Trussrod cover

Part ini berupa plastik dengan design tertentu sebagai “fashion” untuk menutup lubang akses pengaturan trussrod neck. Beberapa type guitar seperti Fender Stratocaster dan Fender Telecaster tidak memiliki part ini.

Nut

Part ini merupakan tempat bersandar senar pada ujung neck. Ada berbagai macam bahan yang digunakan untuk nut. Mulai dari Plastik, Graphite, hingga besi dengan roll atau locking system. Bahan2 tersebut tentunya memberi efek tertentu pada sound.

Khusus untuk yang berbentuk locking /string clamps, nut juga berfungsi sebagai pengunci senar dari kemungkinan out of tune. Locking nut terdapat pada gitar dengan double locking system.

Sudut Headstock

Ada 2 jenis headstock berdasarkan kemiringan:  flat/straight dan tilt.

Flat head memudahkan produsen guitar untuk membuat gitar karena hanya membutuhkan satu kayu dari neck hingga headstock.

220px-Guitar_headstock_angle

Sedangkan pada bentuk tilt membutuhkan 2 kayu dari neck hingga ujung neck. Kemiringan headstock bervariasi mulai 3 – 25 derajat. Kondisi head yg miring ke belakang menyebabkan senar juga ikut miring mengikuti kemiringan head. Itu sebabnya beberapa gitar model headstock tilt, tidak memiliki string retainer.

NEXT ARTICLE dalam BEDAH GITAR: NECK

GALLERY

Fender-like curved 6-in-line headstocks

ArtRock JPI Headstock

Luke Headstock

Spirit by Steinberger

Facebook Comments

2 thoughts on “Bedah Gitar: Headstock

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: