Perubahan jadwal konser SLANK di Banda Aceh

slank twitter

Melalui akun twitter @slankdotcom, grup band SLANK mengumumkan konser Silaturahmi Budaya 2014 yang merupakan bagian dari rangkaian tur Bold Nation 2014 | We Stand For Our Nation! yang rencananya akan diadakan jam 8 malam, Sabtu, 20 September 2014, dirubah skedulnya menjadi pukul 15 siang, hari yang sama.

Akun tersebut menulis: “Besok SLANK bakal perform di Lapangan Blang Padang – Aceh! #SilaturahmiBudaya jam 3 sore! Jgn telat + sebarkan!”

Beberapa akun sosial-media musisi lokal juga memberi info ini kepada Gabungan Musisi Aceh, seperti akun Zakiyun Fuadi, pengusaha sound system, menulis: “Acaranya besok jam 1, gak jadi malam,,karna beradu dengan zikir ustad arifin,,”. 

Gitaris Azed Fa Zed menulis denger kabar angin mainnya jadi pukul 14:00 min”

Bassist kribo Imam Angga Putra melalui akun twitternya @_imam_ juga memberi kabar mengenai hal ini: Cuma bagi info (untuk yg belom tau). Besok konser SLANK jam 14.00 WIB ga jadi malam. Tq.”

Isu yang beredar adalah konser Slank beradu dengan skedul  Zikir Akbar Ustad Arifin Ilham yang diadakan di Mesjid Raya Baiturrahman, yang berjarak hanya beberapa ratus meter dari Lapangan Blang Padang, dan sudah lebih dahulu diagendakan dari beberapa waktu yang lalu. Dikhawatirkan besarnya sound system yang digunakan di konser tersebut akan mengganggu kekhidmatan zikir yang akan berlangsung di landmark kota Banda Aceh tersebut.

Di Banda Aceh, Slank akan didampingi oleh Zastrow, Marwan, Liza Aulia dan Fauzan.

Jam berapa pun itu, tentu tidak akan merubah antusias penggemar untuk menonton konser Slank, bukan?

Mari merapat ke Blang Padang siang ini!

****

Facebook Comments

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: