Visceral Cadaverment jadi headliner di Rengel Bawah Tanah

Band brutal death metal Visceral Cadaverment akan memuncaki Rengel Bawah Tanah, sebuah metal fest baru yang dihelat di Rengel, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Minggu, 16 Juli 2017. Even ini diselenggarakan oleh  Pasukan Hitam.

Bersama Visceral Cadaverment, tujuh belas band metal lainnya yang berasal dari Tuban, Lamogan, Bojonegoro, Madura, Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Rembang dan Jombang akan berbagi panggung dan unjuk kebolehan demi memuaskan penggemar musik metal setempat.

Unit brutal death metal asal Tangerang Visceral Cadaverment akan menampilkan lagu-lagu dari debut EP Putrid Parasite Cereal yang mendulang banyak pujian saat diluncurkan.

Read English article about this show here: Visceral Cadaverment to appear at Rengel Bawah Tanah as headliner

Visceral Cadaverment didirikan  pada tanggal 2 Februari 2013 di Tangerang oleh Iqbal Makariansyah (guitars), Viqror Nefthiana (dikenal dengan nama beken Oyon, vocals), Rian (bass) dan Sendi Kurniawan (drums). Semuanya merupakan mantan personil Chucky Of Blood.

Dengan line up yang terdiri dari Iqbal (guitars), Oyon (vocals), Sendi (drums) dan Rajif Mhendra (bass), kelompok ini mengeluatkan CD Promo, di bulan Oktober 2015 melalui Kujang Keris Musickness Distro. Rajif keluar setelah promo CD itu dirilis.

Visceral Cadaverment yang menjadi trio kemudian merekam dan merilis debut EP Putrid Parasite Cereal, pada tanggal 17 Agustus 2016 melalui  Valist Records. Sendi lalu ikutan cabut dan kemudian bergabung dengan Twin Force Kill.

Mantan drummer Brain Delusion Iqbal Fikriyadi masuk bulan Februari palu menggantikan Sendi.

Visceral Cadaverment saat inibsedang mempersiapkan album debut full-length. Facebook mereka mengumumkan bahwa mereka baru saja menyelesaikan lagu baru yang terinspirasi dari Dr. Blythe, tokoh dari film Jepang Hunter X Hunter.

Formasi terakhir beranggotakan Iqbal Makaransyah (guitars), Oyon (vocals) dan Iqbal Fikriyadi (drums).

LINE UP

VISCERAL CADAVERMENT (Tangerang)
MENDIANG ROMO (Tuban)
ROTTEN HEART (Tuban)
INFECTSICK (Lamongan)
CARNIVOR (Bojonegoro)
DARKSIDE (Madura)
SANGKAKALA (Surabaya)
PAREWANGAN (Surabaya)
LADIE DIE (Bekasi)
QBLAT (Sidoarjo)
KROMO INGGIL (Gresik)
LEGIONS OF ANGEL ( Lamongan)
SINGITH (Tuban)
GOROGOTHAN (Jombang)
KIAMAT SUGHRO (Rembang)
LIMITED CENTAK (Tuban)
DISINFECTION (Tuban)
TERAPHY SARAF (Tuban)

Tike on the spot dijual dengan harga 25 ribu perak (free sticker).

Untuk info lebih lanjut mengenai even ini, penyelenggara dapat dihungi di nomor berikut: 081515131572 (Rendra), BBM 5F97DCA4 (Andiska), dan BBM D6D26F39 (Wawan).

Rengel Bawah Tanah didukung oleh R.G.U Community, Pecel Ringen (Mbak Yun), Ring Hitam Tatto, Komunitas Paguyuban Paranormal Indonesia, Warkop Sampurno, Progressive Sound Studio, Krisna Hotel & Travel – PPKR, and Dakon Graphics.

Facebook Comments

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: