Komunitas IT ini juga ikut aksi Solidaritas untuk Diana

 

by IHAN NURDIN |Kamis, 11 April 2013 08:20:00 | Source: Atjehpost

MASYARAKAT Informasi & Teknologi atau MIT salah satu komunitas yang berpartisipasi dalam Aksi Solidaritas untuk Diana pada 12-13 April 2013.

MIT adalah komunitas masyarakat yang peduli dan aktif dalam menyosialisasikan pemanfaatan IT yang positif dan produktif.

Langkah MIT untuk mewujudkan hal itu, antara lain dengan meningkatkan kesadaran, kemampuan dan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya menggunakan media TI sebagai alat bantu yang memberikan berbagai kemudahan.

“Misalnya dalam menyelesaikan pekerjaan, membantu setiaporang dapat terhubung sehingga bisa saling berbagi berbagai hal positif dan produktif,” kata ketua MIT, Teuku Farhan, kepada ATJEHPOSTcom malam tadi, Rabu, 10 April 2013.

Selain itu, MIT juga menyosialisasikan Free dan Open Source Software (FOSS) sebagai kunci pembuka akses TI yang murah. Sosialisasi ini dilakukan dengan bekerjasama dengan lembaga dan perusahaan lokal.

“seperti Televisi Republik Indonesia (TVRI) Aceh dan Radio Serambi FM Banda Aceh, melaui program-program sosialisasi pemanfaatan IT,” ujarnya.

Program-program itu di antaranya Live Talkshow Mengenal IT di TVRI Aceh, Live Talkshow Serambi Techno di Serambi FM, MIT Goes to School, MIT Goes to Dayah, IT Goes to Campus,
MIT Goes to Gampong, Riset skala lokal dan nasional, Diskusi Santai di Warung Kopi dan MIT Award.[] ihn

 

Facebook Comments

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.