Metal Blora Bersatu adakan Road to Penghuni Kota Mati #6

Road to Penghuni Kota Mati #6 – rundown

Read English article about Road to Penghuni Kota Mati #6 here: Road to Penghuni Kota Mati #6

Road to Penghuni Kota Mati #6 adalah event pemanasan dari serial gig andalan dari Metal Blora Bersatu yang bernama PENGHUNI KOTA MATI #6. Acara pemanasan ini akan berlangsung di GOR Kolonel Sunandar (di depan Stadion Kridosono), Blora, Jawa Tengah, hari Sabtu, 18 Maret 2017. Event utamanya sendiri akan diadakan pada bulan JUni atau Juli 2017.

Sembilan belas band berbahaya yan terdaftar di lineup sementara akan unjuk kebolehannya untuk memanaskan penggemar musik metal di seputaran Kabupaten Blora, yang dengan setia menanti event utama dengan kesabaran yang revolusioner. Di dalam konser tesebut, pengunjung akan disuguhi juga dengan kegiatan menarik lainnya seperti mini expo, Tari Barongan, eksibisi art-work, dan stand jajanan.

Metal Blora Bersatu adalah komunitas underground ternama di Kabupaten Blora, yang didirikan pada tanggal 28 Desember 2011. Sejak kelahirannya, MBB terus-menerus mengkampanyekan sisi positif dari penggemar musik metal kepada khalayak masyarakat di Blora, melalui sederetan aktifitas sosial dan motivasional. Dengan kata lain, selain membuat pertunjukan musik, MBB juga mengadakan kegiatan sosial seperti memelihara kesenian tradisional, pengembangan ekonomi lokal dan menjaga lingkungan hidup.

Di dalam menjaga dan memelihara kesenian tradisional, MBB membuat kesepakatan dengan sanggar tari ternama Sardulo Suro Dilogo. MBB akan selalu menampilkan penari Barongan dan pengiringnya dari sanggar tersebut. Menurut Awan Egunsu dari MBB dalam wawancaranya dengan www.Musik.or.id, hampir 50% lebih anggotanya ikut ambil bagian di dalam kegiatan tarian Barongan di lingkungannya masing-masing. Di dalam mempromosikan batik lokal, MBB merilis batik unik yang diberi nama Batik Metal Blora.

MBB memiliki unit usaha agribisnis yang diberi nama Blora Metal Agro, yang bergerak di bidang pertanian dan peternakan. Salah satu produknya adalah ayam beku dengan merk DePiku. Mereka juga mendirikan MetalFeed yang memproduksi makanan ternak. Semua unit usaha tersebut memperkerjakan anggota MBB.

Dalam hal menjaga lingkungan hidup, MBB menciptakan Metal Green, sebuah inisiatif untuk menanam kembali pepohonan di sekitar Blora. Proyek reboisasi ini biasanya diadakan sebagai event satelit di saat atau sebelum sebuah gig dilaksanakan .

Event Road to Penghuni Kota Mati tahun ini juga diikuti oleh Metal Green. Kali ini Metal Green akan melakukan penanaman pohon kembali di Desa Jomblang, Kecamatan Jepon pada tanggal 12 Maret 2017.

Hingga saat ini, MBB memiliki dua event serial: Penghuni Kota Mati dan Sesaji Ambal Warso. Penghuni Kota Mati dimulai sejak 2012 sebagai acara andalan komunitas tersebut. Sesaji Ambal Warso adalah event tahunan untuk memperingati ulang tahun MBB.

CURRENT LINEUP

CHALERA (Bekasi, brutal death metal)
AGEN DOSA (Mojokerto, Gothic metal)
AGARES (Bojonegoro, black metal)
DUPPY BAKRA (Randublatung, death metal)
JALUR GAZA (Kedung Tuban, death metal)
KLANDESTIN (Randublatung, slamming)
CADAVORA (Belan, slamming)
KALACAKRA (Blora, thrash metal)
RADICAL SYNDROME (Kuwu, metalcore)
FORSAKEN (Mojokerto, metalcore)
MOURNING GRAVE (Rembang, deathcore)
HIGH OCTANE (Wirosari, heavy metal)
FORBIDDUCATION (Blora, death metal)
CRASSBOOMER (Blora, grindcore)
LANTANA CAMARA (Blora, grindcore)
DEATH FOR GOD (Blora, grindcore)
JASON X (Blora, metalcore)
SWEET LITLE PRINCE (Blora, deathcore)
VOMITED (Blora, slamming)

Tiket early bird tickets tersedia seharga Rp. 20 ribu dengan harga normal sebesar Rp. 25 ribu. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Road to Penghuni Kota Mati, silahkan menghubungi 082220250341 atau BBM D8415E07.

Event ini didukung oleh: Militan Randublatung Hardcorner, Belan Corps Grinder, Kedung Tuban Death Metal, Wijang Jangkar Pati, Kunduran Corps Grinder, Metal Head Todanan, Doplang Black Squad, Prantaan Metal Head, Betet Metal Squad, Ngawen Metal Head, Wirosari Underground Comunity, Rantai Hitam Kalitidu, Berdikari Prod., Angkringan Subur, DePiku, Mellow Cloth, and Liontin’s Studio.

RUNDOWN

1. 13.00-14.00 BARONGAN SSD
2. 14.00-14.20 SWEET LITTLE PRINCE
3. 14.20-14.40 VOMITED
4. 14.40-15.00 JASON X
5. 15.00-15.20 DEATH FOR GOD
6. 15.20-15.40 LANTANA CAMARA
7. 15.40-16.00 CRASSBOOMER
8. 16.00-16.20 HIGH OCTANE
9. 16.20-16.40 MOURNING GRAVE
10.16.40-17.00 RADICAL SYNDROME
11.17.00-17.20 KLANDESTIN
12.17.20-17.40 KALACAKRA
17.40-19.00 B R E A K
13.19.00-19.20 FORBIDUCATION
14.19.20-19.40 JALUR GAZA
15.19.40-20.00 AGARES
16.20.00-20.20 FORSAKEN
17.20.20-20.40 CADAVORA
18.20.40-21.00 DUPPY BAKRA
19.21.00-21.40 AGEN DOSA
20.21.40-END CHALERA

*****

Facebook Comments

3 thoughts on “Metal Blora Bersatu adakan Road to Penghuni Kota Mati #6

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.