BATAS JALUR MATI #2 siap mengguncang warga Blora

Read English article about this event here:  Wijang Jangkar Pathi presents BATAS JALUR MATI#2

*****

WIJANG JANGKAR PATHI akan kembali menggetarkan penduduk kabupaten Blora dengan edisi kedua gig andalannya BATAS JALUR MATI. Tahun ini akan mengambil tempat di halaman desa Karangtalun, Kecamatan Banjarejo, pada hari Minggu, 30 April 2017. Tempat acara akan dibuka mulai pukul 8:30 pagi hingga pukul 5:30petang.

Sukesnya acara ini tahun lalu, yang duadakan pada tanggal 6 April di Gedung Kopendik, membuat Wijang Jangkar Pathi memutuskan untuk menjadikan acaranya ini sebagai event tahunan.

Awan Egunsu dari Metal Blora Bersatu kepada www.Musik.or.id berbicara mengenai Wijang Jankar Pathi. Event kolektif ini didirikan untuk mewakili Wijang di Metal Blora Bersatu, sebuah lembaga payung untuk beberapa komunitas underground di Kabupaten Blora. Wijang Jangkar Pathi berdiri pada tanggal 29 Desember 2013 untuk mendukung acara tahunan Metal Blora Bersatu yang berjudul Sesaji Ambal Warso #2 dalam rangka memperingati ulang tahun MBB yang kedua.

BATAS JALUR MATI #2 akan memuntahkan 17  band sangar dari sekitar daerah Jawa Tengah. Band death metal dari Bandung DEVORMITY  akan memuncaki acara untuk mempromosikan CD Demo terbaru mereka yang berjudul Satir, yag dirilis pada tanggal 25 Februari 2017 yang lalu. Event ini merupakan bagian dari Tour Milisi Satir 2017. Satir diluncurkan sebagai pemanasan sebelum dirilisnya album full-length mereka yang kedua.

LINE UP

DEVORMITY (Death metal,  Bandung)
BERZIER (Black metal,  Kudus)
HEPRAPAT (Slamming metal,  Sidoarjo)
VOMITING BLOOD (Slamming metal,  Wirosari)
DUPPY BAKRA (Death metal,  Randu)
KLANDESTIN (Slamming metal,  Randu)
FORBIDUCATION (Death metal,  Blora)
CRASSBOOMER (Grindcore,  Blora)
LATANA CAMARA (Gothic metal Blora)
DEAD FOR GOD (Grindcore,  Blora)
JALUR GAZA (Death metal,  Kedung Tuban)
PREMONITION (Death metal,  Rembang)
SUNFIRE (Death metal,  Randu)
HIGH OCTANE (Heavy metal,  Wirosari)
DISTRESSED (Death metal,  Randu)
VOMITED (Slamming metal,  Blora)
CADAVORA (Slamming metal,  Belan)

Tiket pre-sale tersedia dengan harga 20 ribu perak, dan harga normal sebesar 25 ribu Rupiah. Untuk info lebih lanjut, silahkan menghubungi Kobong di nomor 089508148804.

Event ini didukung oleh:  Metal Blora Bersatu, Militan Randublatung Hardcorner, Belan Corps Grinder, Kedung , ban Death Metal, Kunduran Corps Grinder, Metal Head Todanan, Doplang Black Squad, Prantaan Metal Head, Betet Metal Squad, Ngawen Metal Head, Wirosari Underground Comunity, Rantai Hitam Kalitidu, Berdikari Prod, Depiku Agro, 347 Distro, Mellow Concept, and Liontin’s Studio

*****

 

Facebook Comments

One thought on “BATAS JALUR MATI #2 siap mengguncang warga Blora

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.